Sabtu, 20 September 2014

Cara Membuat Kartu Kuning Di dinaker



Untuk anda yang sudah pernah melamar kerja, pasti sering melampirkan kartu kuning sebagai salah satu dokumen yang dilampirkan dalam surat lamaran anda. tapi tahukah anda apa fungsi dari kartu kuning itu sendiri, nah kartu kuning atau kartu AK/1selain berfungsi sebagai salah satu syarat yang harus dilampirkan dalam surat lamaran, ternyata juga mempunyai fungsi yaitu untuk mendata pengangguran yang ada di satu kota. lalu bagaimana sih cara membuat kartu kuning? caranya cukup mudah dan gratis, karena berdasarakan peraturan menteri tenaga kerja dan transmigrasi, tidak ada biaya yang harus dikeluarkan untuk membuat kartu kuning. berikut dokumen yang harus dilengkapi untuk pembuatan kartu kuning :

1. Fotokopi Ijasah terakhir dan SKHU : 1 Lembar
2. Fotokopi KTP : 1 Lembar
3. Photo 3 X 4 : 2 Lembar
4. Map : 1 Lembar

Catatan : mungkin saja persyaratan di setiap daerah berbeda-beda, Persyaratan di atas adalah persyaratan secara umum

Untuk membuat kartu kuning anda harus pergi ke kantor dinas tenaga kerja di daerah anda masing-masing, dengan membawa persyaratan di atas, berikan persyaratan di atas ke bagian pendaftaran pembuatan kartu kuning, setelah itu tunggu sebentar, nanti petugas akan memanggil anda jika kartu kuningnya sudah jadi, setelah kartunya jadi, cek kembali data-data anda takutnya ada yang keliru. selesai sudah pembuatan kartu kuningnya, cukup mudah kan cara membuat kartu kuning di Disnaker. untuk kartu kuning masa berlakunya sampai 2 tahun, dan setiap 6 bulan sekali  anda harus melapor ke disnaker.

Demikian, artikel cara membuat kartu kuning di disnaker, mudah-mudahan bermanfaat.

Lowongan Kerja Perum Jasa Tirta II Jatiluhur Setember 2014

Perum Jasa Tirta II (PJT II) sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang pengusahaan dan pengelolaan sumber daya air membutuhkan sejumlah tenaga kerja lapangan dan staf sesuai tingkat/ jenjang pendidikan sebagai berikut :

Senin, 15 September 2014

Macam-macam tes kesehatan

Tes Kesehatan, adalah satu dari sekian banyak tahapan yang menentukan diterima atau tidaknya anda bekerja di sebuah perusahaan.

Tes kesehatan bertujuan untuk mengetahui kesehatan jasmani dari calon karyawan. Disini saya akan menuliskan macam-macam tes kesehatan berdasarkan pengalaman pribadi saya, untuk yang sama sekali belum pernah menjalani tes kesehatan,wajib baca artikel  ini. 

Sabtu, 13 September 2014

Yuk Buat CV yang menarik


CV atau curuiculum vitae adalah Tulisan yang memuat data anda secara ringkas, dengan kata lain, CV menggambarkan diri anda. CV adalah salah satu komponen dari lamaran kerja anda yang akan dilihat oleh perusahaan. jika CV anda menarik, kesempatan anda untuk bekerja di perusahaan yang anda inginkan akan semakin besar.

Alasan Kenapa Surat Lamaran kerja anda tidak direspon HRD

 
Sahabat pencari kerja, Tahukah anda Jumlah surat lamaran  yang masuk ke sebuah perusahaan bisa mencapai ratusan atau bahkan ribuan per bulannya?? lalu muncul petanyaan di benak kita, apakah semua surat lamaran itu dibaca oleh pihak HRD atau tidak?? pernahkah anda mengirimkan surat lamaran kerja ke sebuah perusahaan tapi anda tidak dipanggil?? apakah anda yakin surat lamaran yang dikirim, sudah dibaca oleh Pihak perusahaan dalam hal ini oleh Divisi HRD??.